Q : Apa itu layanan pengantaran Rail Express?
A : Layanan pengantaran door-to-station kerjasama GrabExpress dengan Kereta Api Indonesia.
Q : Cakupan area layanan?
A : Saat ini layanan baru tersedia untuk pengiriman dari Jakarta dengan tujuan Cirebon, Semarang, & Surabaya.
Q : Stasiun mana saja yang tersedia Layanan Rail Express?
A : Stasiun keberangkatan: Stasiun Senen, Stasiun Jakarta Kota, & Stasiun Jakarta Gudang
Q : Apa yang harus saya lakukan jika mendapat order Rail Express?
A : Lakukan proses penjemputan barang seperti biasa dan menagihkan ongkos kirim untuk pengiriman Rail Express sebesar Rp. 10.000 rupiah kepada pengirim untuk diserahkan kepada gerai Rail Express.
Q : Berapa ukuran maksimal paket untuk pengantaran Rail Express?
A : Berat maksimal 5 kg atau ukuran maksimal 35cmx30cmx30cm (sekitar 3 box sepatu) per paket.
Q : Berapa jumlah paket yang diperbolehkan untuk dibawa oleh mitra driver?
A : Maksimal paket yang diperbolehkan adalah sejumlah 1 paket.
Q : Apa yang harus saya lakukan jika pengirim memberikan beberapa paket namun berat dan ukuran paket di bawah dari batas maksimal? (berat maksimal 5 kg atau ukuran maksimal 35cmx30cmx30cm)
A : Jelaskan kepada pengirim jika jumlah paket maksimal yang diperbolehkan untuk dibawa adalah 1 paket, arahkan agar pengirim memesan kembali layanan yang sama untuk paket lainnya.
Q : Apa yang harus saya lakukan jika kemasan paket tidak layak?
A : Silahkan cancel pekerjaan dan ambil bukti foto sesuai dengan aplikasi
Q : Apa yang harus saya lakukan jika pada paket tidak terdapat label/alamat lengkap pengirim atau penerima?
A : Silahkan cancel pekerjaan dan ambil bukti foto sesuai dengan aplikasi
Q : Bagaimana saya menerima pembayaran pekerjaan saya?
A : Untuk pembayaran pekerjaan dari lokasi pengirim ke gerai Rail Express sesuai dengan tarif aplikasi bisa menggunakan tunai atau non tunai.
Q : Bagaimana jika pengirim ingin membayarkan biaya pengiriman Rail Express menggunakan Non-tunai?
A : Secara system tidak bisa, dan disarankan menggunakan transaksi tunai.
Q : Apa yang harus saya lakukan jika saya lupa menagihkan ongkos kirim untuk pengiriman Rail Express?
A : Hubungi segera pengirim, jelaskan kondisinya, pastikan apakah ingin dilanjutkan proses pengirimannya atau return.
Q : Apa yang harus saya lakukan ketika sudah berada di gerai Rail Express?
A : Melakukan serah terima kepada staf gerai dan menunggu staf gerai mendaftarkan paket ke dalam sistem kemudian menerima kertas tanda terima dari staf gerai untuk diinformasikan/dikirimkan kepada pihak pengirim.
Q : Bagaimana cara untuk melakukan update POD saat akan menyelesaikan order Rail Express?
A : Foto barang bersamaan dengan kertas tanda terima lalu selesaikan pekerjaan.
Komentar
0 komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.